Selasa, 27 Februari 2018



LAPORAN
UJI KOMPETENSI KEJURUAN









Disusun

Akbar fahresa (0720)


Teknik Komputer dan Jaringan

SMK MUHAMMADIYAH PURWODADI
Jl. K.H.R Dahlan Abdusy Syakur No. 3 Kab. Purworejo Telp.(0275) 756260

2017/2018









LEMBAR PENGESAHAN

Laporan Praktek UKK di SMK MUHAMMADIYAH PURWODADI ini dinyatakan memenuhi syarat penyusunan dan telah di setujui dan disahkan pada :

Hari, Tanggal       : ……………………………………..
Di                         : ……………………………………..



Pembimbing





Singgih Widodo, S.T
Pimpinan Kejuruan





Nano Iswanto

Mengetahui,

Kepala Sekolah





(Sumarjo,S.Fil.I)






Kata Pengantar

Assalamualaikum Wr. Wb.
Dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih lagi Maha Panyayang, dengan ini saya panjatkan puji syukur atas kehadirat-Nya, yang telah melimpahkan rahmat-Nya kepada kami, sehingga saya dapat menyelesaikan Ujian Kompetensi Kejuruan dan dapat menyelesaikan laporan yang berjudul “Laporan Ujian Praktik Kejuruan Paket IV” dengan baik.
Adapun dalam kegiatan dan pembuatan laporan telah saya usahakan semaksimal mungkin sehinggga saya harapkan mendapat penilaian yang baik dari penguji yang bersangkutan. Terimakaasih kepada Bapak/Ibu guru pembimbing yang telah memberi pelatihan dan materi.
Akhirnya saya menyampaikan permohonan maaf apabila dalam penulisan laporan ini terdapat kesalahan. Semoga laporan ini dapat digunakan sebagai sumber yang terpercaya dan dapat bermanfaat banyak orang.
Wassalamualaikum Wr. Wb.



Selasa, 13 Maret 2018






Penulis



Berikut ini cara install windows 8.1 pro lengkap dengan gambar :
1.        Nyalakan komputer, masuk ke menu bios dengan menekan tombol DEL atau F2. Pada beberapa PC/Laptop pengaturannya bisa berbeda, pastikan untuk memperhatikan pesan awal yang ditampilkan, atur supaya boot awal dari CD/DVD, masukkan DVD installer Windows 8.1.




2.        Setelah booting dari CD/DVD tekan pada sembarang tombol.



3.        Maka akan muncul tampilan seperti berikut ini.


4.        Setelah proses diatas tersebut selanjutnya akan ditampilkan pengaturan bahasa, waktu, mata uang dan pengaturan input keyboard, klik Next apabila telah selesai melakukan pengaturan.




5.        Pada langkah ini klik tombol Install Now.


  

6.       Centang kotak bertulisan "I accept the license terms" lalu klik tombol Next.


7.       arena kita akan melakukan clean installation, maka pilih Custom: Install Windows only (advanced).


8.        Selanjutnya pilih partisi yang akan kita gunakan, karena hardisknya belum terpartisi maka kita pilih Drive Options untuk membuat partisi.


9.    Klik New untuk membuat partisi.


10.   Setelah menentukkan ukuran partisi tekan tombol Apply.


11.   Windows 8.1 menciptakan sebuah partisi tambahan untuk file sistem, yang akan digunakan untuk boot dan pemulihan. Klik OK.


12. Selanjutnya Format partisi dulu sebelum menekan tombol next.


13.    Setup akan memakan waktu beberapa menit untuk menyalin semua file yang dibutuhkan dan menginstal sistem operasi.


14.    Setelah proses setup selesai secara otomatis komputer akan melakukan restart, selanjutnya Windows 8.1 butuh beberapa waktu untuk mengkonfigurasi hardware yang terpasang pada komputer.


15.    Pilih warna background yang kita inginkan, dan ketik nama untuk komputer kita kemudian klik Next.





16.   Setelah itu ketik nama kemudian klik Finish.


17.    Tunggu beberapa saat windows menyesuaikan semua pengaturan.

18.    Setelah semuanya selesai, akan ditampilkan Start Screen Windows 8.1.


Demikianlah tutorial cara install windows 8.1 pro, semoga berguna dan bermanfaat.

                     Cara Membuat Kabel UTP Straight Dan Cross

                                                             
      I.            Kabel Straight
Kabel straight merupakan kabel yang memiliki cara pemasangan yang sama antara ujung satu  dengan ujung yang lainnya. Kabel straight digunakan untuk menghubungkan 2 device yang berbeda.
o   Contoh penggunaan kabel straight adalah sebagai berikut :
v  Menghubungkan antara computer dengan switch
v  Menghubungkan computer dengan LAN pada modem cable/DSL
v  Menghubungkan router dengan LAN pada modem cable/DSL
v  Menghubungkan switch ke router
v  Menghubungkan hub ke router
o   Alat dan Bahan :
v  kabel UTP
v  Connector RJ-45
v  Crimping tools
v  RJ-45
v  LAN Tester
o   Cara Membuat :

v  Kupas ujung kabel sekitar 2 cm, sehingga kabel kecil-kecil yang ada didalamnya kelihatan.
v  Pisangkan kabel-kabel tersebut dan luruskan. Kemudian susun dan rapikan berdasarkan warnanya yaitu Orange Putih, Orange, Hijau Putih, Biru, Biru Putih, Hijau, Coklat Putih, dan Coklat. Setelah itu potong bagian ujungnya sehingga rata satu sama lain.
Susunan kabel UTP tipe straight bisa Anda lihat pada gambar di bawah:

v  Setelah kabel tersusun, ambil Jack RJ-45. Jack RJ-45 ini terdiri dari 8 pin. Pin 1 dari jack ini adalah pin yang berada paling kiri jika posisi pin menghadap Anda. Berurut ke kanan adalah jack 2, 3, dan seterusnya.
v  Kemudian masukkan kabel-kabel tersebut ke dalam Jack RJ-45 sesuai dengan urutan tadi.
v  Masukkan kabel tersebut hingga bagian ujungnya mentok di dalam jack.
v  Masukan Jack RJ-45 yang sudah terpasang dengan kabel tadi ke dalam mulut tang crimping yang sesuai sampai bagian pin Jack RJ-45 berada didalam mulut tang. Sekarang jepit jack tadi dengan tang crimping hingga seluruh pin menancap pada kabel. Biasanya jika pin jack sudah menancap akan mengeluarkan suara “klik”.
v  Sekarang Anda sudah selesai memasang jack RJ-45 pada ujung kabel pertama. Untuk ujung kabel yang kedua, langkah-langkahnya sama dengan pemasangan ujung kabel pertama tadi. Untuk itu, ulangi langkah-langkah tadi untuk memasang Jack RJ-45 pada ujung kabel yang kedua.
v  Jika sudah, kemudian kita test menggunakan LAN tester. Masukkan ujung ujung kabel ke alatnya, kemudian nyalakan, kalau lampu led yang pada LAN tester menyala semua, dari nomor 1 sampai 8 berarti Anda telah sukses. Kalau ada salah satu yang tidak menyala berarti kemungkinan pada pin nomor tersebut ada masalah.
    II.            Kabel Cross
Kabel cross over merupakan kabel yang memiliki susunan berbeda antara ujung satu dengan ujung dua. Kabel cross over  digunakan untuk menghubungkan 2 device yang sama. Gambar dibawah adalah susunan standar kabel cross over.


o   Contoh penggunaan kabel cross over adalah sebagai berikut :
v  Menghubungkan 2 buah komputer secara langsung
v  Menghubungkan 2 buah switch
v  Menghubungkan 2 buah hub
v  Menghubungkan switch dengan hub
v  Menghubungkan komputer dengan router
Dari 8 buah kabel yang ada pada kabel UTP ini (baik pada kabel straight maupun cross over) hanya 4 buah saja yang digunakan untuk mengirim dan menerima data, yaitu kabel pada pin no 1,2,3 dan 6.
o   Alat dan Bahan :
v  Kabel UTP
v  Connector RJ-45
v  Crimping tools
v  RJ-45
v   LAN Tester
o   Cara Membuat :
v  Cara pemasangan kabel UTP tipe cross hampir sama dengan memasang kabel UTP tipe straight. Mengenai teknis pemasanganya sama seperti tadi. Perbedaanya adalah urutan warna kabel pada ujung kabel yang kedua. Untuk ujung kabel pertama, susunan kabel sama dengan susunan kabel UTP tipe straight yaitu:
§  Orange Putih pada Pin 1
§  Orange pada Pin 2
§  Hijau Putih pada Pin 3
§  Biru pada Pin 4
§  Biru Putih pada Pin 5
§  Hijau pada Pin 6
§  Coklat Putih pada Pin 7
§  Coklat pada Pin 8.
v  Untuk ujung kabel yang kedua, susunan warnanya berbeda dengan ujung pertama. Adapaun susunan warnanya adalah sebagi berikut:
§  Hijau Putih pada Pin 1
§  Hijau pada Pin 2
§  Orange Putih pada Pin 3
§  Biru pada Pin 4
§  Biru Putih pada Pin 5
§  Orange pada Pin 6
§  Coklat Putih pada Pin 7
§  Coklat pada Pin 8.





v  Hasil akhir kabel UTP tipe cross akan seperti ini:

*      Kesimpulannya adalah jika Anda memasang kabel UTP tipe straight maka susunan warna pada kedua ujung kabel adalah sama. Sedangkan cara pemasangan UTP tipe cross, susunan warna ujung kabel pertama berbeda dengan unjung kabel kedua. Nanti jika dites menggunakan LAN tester, maka nantinya led 1, 2, 3 dan 6 akan saling bertukar. Kalau tipe straight menyalanya urutan, sedangkan tipe cross ada yang lompat-lompat. Tapi yang pasti harus menyala semua setiap led dari nomor 1 sampai 8.











Langkah Seting Mikrotik Router:


1.       Klik kanan pada gambar sinyal, change adapter. Klik pada Ethernet, propertis , klik use following isikanIP address (di isi dengan IP bebas) dan netmask. Klik OK.

2.       Klik winbox


3.        Klik pada bagian yang ditunjuk anak panah, pilih yang di lingkari merah.




4.       Klik Mac Address atau yang dilingkari.




5.       Winbox sudah terbuka




6.        Klik menu IP => Addresess



  
  
7.        Masukkan / membuat IP Address (harus beda dengan IP Windows), Interfacesnya di isi dengan Port yang dari Laptop atau PC.




8.       Buka IP => DHCP Client => klik Menu “+”, dan Interfacesnya di arahkan pada Port Internet. Kalau sudah Klik OK dan Jika statusnya sudah Bound, maka suda Benar.





9.        Pilih Menu IP => DHCP Server => lalu klik menu +, dan klik OK atau Next terus.





10.   Pilih Menu IP => Firewall => pada Sub Menu NAT => + Out. Interfaces di isi Port Internet.



11.   Pilih Sub Menu Action => di isi dengan Masquerade





12.    Kalau semua sudah, sekarang dicek dengan menu => IP => Routes, Kalau semua sudah Reachable, maka sudah dapat terkoneksi ke winbox.




13.    Kita cek di menu “New Terminal” dengan cara ping ke google.com




14.    Klik kanan pada gambar sinyal, change adapter. Klik pada Ethernet, propertis , klik Obtain an IP…….. kalua sudah klik OK.




15.   Kalau semuanya sudah, Maka sekarang kita sudah terkoneksi dengan Google/Internet.






Hotspot merupakan fitur gabungan dari berbagai service yang ada di Mikrotik, antara lain :
DHCP server, digunakan untuk memberi layanan IP otomatis ke user
Firewall NAT, untuk mentranslasi IP user ke IP yang bisa dikenali ke internet
Firewall filter, untuk memblock user yang belum melakukan login
Proxy, untuk memberikan tampilan halaman login dan sebagainya
Tetapi beruntungnya, service-service tersebut tidak perlu kita buat secara manual. Bagaimana
langkahnya, bisa dijabarkan sebagai berikut :
Buka di menu IP > Hotspot > Hotspot Setup



Dengan menekan tombol Hotspot Setup, wizard Hotspot akan menuntun kita untuk melakukan setting dengan menampilkan kotak-kotak dialog pada setiap langkah nya.





Langkah pertama, kita diminta untuk menentukan interface mana Hotspot akan diaktifkan. Pada kasus kali ini, Hotspot diaktifkan pada wlan1, dimana wlan1 sudah kita set sebagai access point (ap-bridge). Selanjutnya klik Next.






Jika di interface wlan1 sudah terdapat IP, maka pada langkah kedua ini, secara otomatis terisi IP Address yang ada di wlan1. Tetapi jika belum terpasang IP, maka kita bisa menentukan IP nya di langkah ini. Kemudian Klik Next.





Langkah ketiga, tentukan range IP Address yang akan diberikan ke user (DHCP Server). Secara default, router otomatis memberikan range IP sesuai dengan prefix/subnet IP yang ada di interface. Tetapi kita bisa merubahnya jika dibutuhkan. Lalu klik Next.





Langkah selanjutnya, menentukan SSL Certificate jika kita akan menggunakan HTTPS untuk halaman loginnya. Tetapi jika kita tidak memiliki sertifikat SSL, kita pilihl none, kemudian klik Next




Jika diperlukan SMTP Server khusus untuk server hotspot bisa ditentukan, sehingga setiap request SMTP client diredirect ke SMTP yang kita tentukan. Karena tidak disediakan smtp server, IP 0.0.0.0 kami biarkan default. Kemudian klik Next.


Di langkah ini, kita meentukan alamat DNS Server. Anda bisa isi dengan DNS yang diberikan oleh ISP atau dengan open DNS. Sebagai contoh, kita menggunakan DNS Server Google. Lalu klik Next.



Selanjutnya kita diminta memasukkan nama DNS untuk local hotspot server. Jika diisikan, nantinya setiap user yang belum melakukan login dan akan akses ke internet, maka browser akan dibelokkan ke halaman login ini. Disini DNS name sebaiknya menggunakan format FQDN yang benar. Jika tidak diisikan maka di halaman login akan menggunakan url IP address dari wlan1. Pada kasus ini, nama DNS-nya diisi "hotspot.mikrotik.co.id". Lalu klik Next.





Langkah terakhir, tentukan username dan pasword untuk login ke jaringan hotspot Anda. Ini adalah username yang akan kita gunakan untuk mencoba jaringan hotspot 
Sampai pada langkah ini, jika di klik Next maka akan muncul pesan yang menyatakan bahwa setting Hotspot telah selesai.


Sampai pada langkah ini, jika di klik Next maka akan muncul pesan yang menyatakan bahwa setting Hotspot telah selesai.



Selanjutnya kita akan mencoba mengkoneksikan laptop ke wifi hotspot yang sudah kita buat. Kemudian buka browser dan akses web sembarang (pastikan Anda mengakses web yang menggunakan protokol http, karena hotspot mikrotik belum mendukung untuk redirect web yang menggunakan https), maka Anda akan dialihkan ke halaman login hotspot seperti pada gambar berikut ini:
Untuk mencobanya, silahkan coba login dengan username dan password yang telah Anda buat pada langkah sebelumnya. Jika berhasil login maka akan membuka halaman web yang diminta dan membuka popup halaman status Hotspot.



PENUTUPAN



A.      Kesimpulan
Ujian Praktik Kejuruan TKJ merupakan suatu syarat kelulusan jenjang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Muhammadiyah Purwodadi. Yang  mempratikkan Pengkabelan,installasi,sharing gateway mikrotik tersebut menjadi sebuah penguat dengan adanya suatu kegiatan praktik sehingga memenuhi kriteria lulus dalam ujian praktik, singkatnya batas waktu yang diberikan, membuat penulis sadar akan pentingnya kedisiplinan dalam menyelesaikan sebuah tugas sesuai batas waktu yang diberikan, dengan hasil yang maksimal adalah salah satu penilaian terbesar yang sangat mempengaruhi bagi penulis.
B.      Saran
 Pada laporan ini penulis masih memiliki kekurangan. Mohon kritik dan saran pembaca.jika ada kata-kata yang kurang berkenan di hati saya pribadi selaku penulis mohon maaf yang sebesar besarnya.